Malam pergantian tahun baru, situasi Kamtibmas di wilayah Gunungkidul secara umum berjalan dengan aman dan lancar. Aparat keamanan dari unsur TNI, Polri, Satpol PP, mitra Polri, organisasi kepemudaan dan masyarakat serta tokoh masyarakat bersinergi untuk memelihara dan menjaga kamtibmas dengan membangun posko maupun membantu menjaga kegiatan masyarakat agar tetap aman dan kondusif.
Situasi Kamtibmas yang aman serta kondusif tidak terlepas dari upaya Polres Gunungkidul dalam mengedepankan langkah-langkah preemtif, seperti melakukan sambang tokoh masyarakat, pembinaan kepada mitra Polri, dan organisasi masyarakat dalam membangun sinergitas tiga pilar yang kuat antara TNI, Polri, dan Pemkab.Gunungkidul.
“Pada perayaan Natal dan menyambut tahun baru, untuk wilayah Gunungkidul secara umum berjalan dengan aman dan kondusif. Pada malam perayaan Natal kami melakukan sterilisasi tempat-tempat ibadah yang akan digunakan untuk perayaan Natal dan pada malam pergantian tahun baru, kami menempatkan personel untuk berjaga khususnya dilokasi malam puncak gebyar pesta kembang api Gunungkidul” ucap Kapolres Gunungkidul AKBP Edy Bagus Sumantri,S.I.K.
Sebanyak kurang lebih 250 personel Polri dibantu oleh personel dari TNI, Satpol PP dan organisasi kemasyarakatan melakukan pengamanan pada pusat perbelanjaan, jalur jalan utama, tempat ibadah maupun lokasi kegiatan masyarakat serta lokasi wisata untuk mengantisipasi adanya gangguan Kamtibmas yang mungkin timbul maupun tindak kejahatan.
Kapolres Gunungkidul AKBP Edy Bagus Sumantri,S.I.K, bersama dengan Dandim 0730/GK dan Kepala OPD Gunungkidul yang melakukan pemantauan langsung pelaksanaan pengamanan dilapangan oleh personel gabungan tersebut selanjutnya bergabung bersama dengan masyarakat menunggu detik-detik pergantian tahun di alun-alun pemkab Gunungkidul.
“Kami mengapresiasi dan mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada semua pihak dan terutama kepada warga masyarakat Gunungkidul, karena atas kerjasama kita bersama kita dapat menjaga dan membuktikan bahwa situasi Kamtibmas di Gunungkidul aman dan kondusif,” ucap Kapolres Gunungkidul AKBP Edy Bagus Sumantri,S.I.K, melalui Kasihumas Polres Gunungkidul Iptu Suranto,S.E, Senin, 1 /01/2024.
sumber: tribratanews.gunungkidul.jogja.polri.go.id