Guru MTsN 4 Gunungkidul Lolos 20 Finalis Program BACA

Wonosari (MTsN 4 Gunungkidul) — Arum Setyaningsih, Guru MTsN 4 Gunungkidul lolos menjadi 20 Finalis dalam program BACA (Bisnis Inkubasi Berbasis Literasi) dengan kegiatan lomba ide bisnis dengan tema literasi dalam kewirausahaan yang diselenggarakan oleh Dinas Perpustakaan dan Arsip Daerah Kabupaten Gunungkidul bekerja sama dengan Rumah BUMN Gunungkidul. Selanjutnya 20 finalis mengikuti pelatihan pertama di Ruang pertemuan Dispussip Kabupaten Gunungkidul pada Selasa (28/11/2023)

Arif Yahya, kepala bidang Dispussip Gunungkidul menyampaikan ucapan selamat kepada 20 finalis yang punya ide bisnis yang kreatif. “Selamat kepada seluruh finalis hebat yang telah mampu bersaing dengan 68 peserta lainya,” ungkapnya dalam sambutan mewakili penyelenggara.

Acara pelatihan dibuka secara resmi oleh Adriana selaku PLT Sekretaris Daerah Dispussip Kabupaten gunungkidul. Rencananya pelatihan akan dilaksanakan dalam 5 pertemuan sampai bulan Desember 2023. “Terima kasih kepada Rumah BUMN Gunungkidul dan seluruh peserta kegiatan telah membuka dan memperluas ruang peran perpustakaan, perpustakaan bukan hanya sekedar tempat membaca tapi juga ruang layanan masyarakat dalam kegiatan sosial dan pendidikan,” ungkap Adriana dalam sambutanya.

Narasumber pelatihan pertama adalah General Manajer Rumah BUMN Gunungkidul, Edi Dwi Atmaja yang menekankan pentingnya menjadikan tantangan sebagai peluang dan jangan malas belajar.

 

sumber: gunungkidul.kemenag.go.id

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *