Jelang Pencanangan Desa Sadar Kerukunan, Kepala Kemenag Gunungkidul Hadiri Rakor

Playen (Kemenag Gunungkidul) – Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Gunungkidul, Drs. H. Sa’ban Nuroni,MA., didampingi Kasubbag TU, Drs. H. Andar Prasetyo,MA., menghadiri Rapat Koordinasi Persiapan Pencanangan Desa Sadar Kerukunan dan Gelar Budaya di Balai Kalurahan Gading, Playen, Selasa (9/8/2022).

Adapun pencanangan Desa Sadar Kerukunan yang diselenggarakan oleh Kantor Wilayah Kementerian Agama Daerah Istimewa Yogyakarta adalah dalam rangka peningkatan kualitas tata kelola pembangunan bidang agama serta pengukuhan kerukunan hidup umat beragama yang harmonis di Daerah Istimewa Yogyakarta.

Turut hadir pada rakor ini Kepala Kanwil Kemenag DIY, yang dalam hal ini diwakilkan oleh Analis Kebijakan Muda pada Sub Bagian Ortala dan KUB bagian Tata Usaha Kanwil Kemenag DIY, Dr. Nur Ahmad Ghojali,MA., Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik Gunungkidul, FKUB Kabupaten Gunungkidul, Panewu Kapanewon Playen, Lurah Kalurahan Gading, Carik/ Sekdes Kalurahan Gading, Kamituwo Kalurahan Gading, dan Protokol Bupati.

 

sumber: gunungkidul.kemenag.go.id

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *