Wakil Bupati Lakukan Sensus Penduduk secara Online

Gunungkidul – Mewujudkan satu data Indonesia Tahun 2020 Badan Pusat Statistik (BPS) Gunungkidul melaksanakan sensus penduduk online, program nasional pencacahan jiwa untuk mewujudkan satu data Indonesia ini di laksanakan tanggal 15 Februari sampai 31 Maret 2020.

Wakil Bupati Dr. Immawan Wahyudi, M.H., didampingi kepala BPS Gunungkidul  Sumarwiyanto, S.E., Sekretaris Dinas Kominfo Joko Hardiyanto,ST.M.Eng melakukan sensus penduduk secara online di ruang kerjanya, Rabu 19 Februari 2020.

Dalam sensus penduduk online ini Masyarakat dapat melakukan sensus secara online dengan membuka  http:sensus.bps.go.id.

Untuk pertama kalinya BPS memakai sistem daring (online) dalam melakukan sensus penduduk. Data penduduk dalam SP 2020 ini akan menjadi dasar pemerintah dalam membuat berbagai kebijakan,menjadi parameter demografi dan proyeksi soal fertilitas, moralitas, migrasi dan karakteristik lainya ubtuk indikator tujuan pembangunan berkelanjutan.

 

sumber: gunungkidulkab.go.id

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *