Gunungkidul – International Human Resources Development Program (IHRDP) kembali memberikan penghargaan kepada Bupati Gunungkidul. penghargaan yang diserahkan di Lumire Hotel Jakarta, Sabtu (26/10) malam yakni International Best Leadership Award 2019.
Lebih lanjut dikatakan, Syamsudin Nasution, penilaian dilakukan dengan pantauan dan seleksi yang dilaksanakan oleh tim pengkaji Lembaga Anugerah Prestasi Insani dan Citra Prestasi Anak Bangsa bersama panitia penyelenggara dengan mengambil referensi dari kalangan birokrat, tokoh masyarakat, media cetak, media elektronik dan menyimpulkan 69 tokoh yang terjaring pada periode pertama, kemudian pada tahap berikutnya terseleksi menjadi 51 dan akhirnya ditetapkan sebanyak 45 tokoh yang dinyatakan sebagai pemenang.
Termasuk Sekretaris Jenderal MPR RI, Bupati Mamasa, Rektor Universitas Riau, Rektor Universitas Kristen Tomohon, Rektor Universitas Islam Bandung dan para praktisi pendidikan lainnya.
“Yang menilai tim independen yang kemudian disampaikan kepada kami, selamat kepada para penerima penghargaan mudah-mudahan menjadi inspirasi dan membawa manfaat bagi masyarakat” ungkapnya.
Pada kesempatan tersebut Bupati Hj. Badingah, sebagai salah satu penerima penghargaan menyatakan bersyukur dan ucapan terima kasih kepada masyarakat serta kepada seluruh pihak atas dukungan dan kerjasamanya sehingga dapat terwujud sebuah prestasi.
Dirinya menegaskan penghargaan adalah sebuah sebuah bentuk apresiasi yang sudah dilakukan dan harus dipertahankan.
“Dengan berbagai penghargaan ini saya bersama jajaran akan terus meningkatkan kinerja dan pelayanan kepada masyarakat, penghargaan bukan sebuah puncak dari sebuah usaha akan tetapi dengan penghargaan-penghargaan ini menjadi sebuah tanggung jawab yang lebih besar bagaimana Gunungkidul akan menjadi daerah yang lebih baik,” kata Bupati.
sumber: Web Portal Gunungkidul