Gunungkidul – Pentingnya agama sebagai landasan dalam meningkatkan ketakwaan dan membangun karakter siswa, serta sebagai sarana menjalankan ibadah yang nyaman bagi siswa, guru dan masyarakat, SMA Negeri 1 Wonosari membangun masjid yang pembangunannya diawali dengan peletakan batu pertama oleh Bupati Gunungkidul Hj. Badingah, S.Sos. di Komplek SMA Negeri 1 Wonosari, Minggu (22/03).
.jpeg?resize=400%2C266&ssl=1)
Dalam sambutan singkat Hj. Badingah, S.Sos mengatakan Sebagai pusat pemberdayaan dan pendidikan yang memiliki nilai urgensi tinggi dalam pembinaan manusia. Islam berperan dalam menumbuh kembangkan karakter, mental dan kepribadian siswa.
Oleh sebab itu dengan adanya Masjid Al Farabi diharapkan segala problema yang menyangkut pembinaan agama siswa dapat diatasi. Dengan kata lain, Masjid dapat dimanfaatkan dalam proses penanaman nilai-nilai keagamaan kepada peserta didik. Hal ini sesuai dengan didirikannya adalah sebagai pembinaan agama siswa dalam bentuk fasilitas penunjang proses pembelajaran seperti sebagai tempat ibadah, melaksanakan praktek yang berhubungan dengan materi pelajaran, tempat untuk melaksanakan kegiatan ekstra, untuk melatih berorganisasi, berdiskusi dan sebagainya.
Disampaikan Ketua panitia pembangunan masjid Al Farabi bahwa pembangunan ini membutuhkan dana sebesar 2,41 Milyar, merupakan himpunan dari Alumni SMA 1 IKA EKAMAS. Sesuai instruksi pemerintah sebagai bagian dalam upaya pencegahan merebaknya paparan virus Covid-19, pelaksanaan seremonial peletakan batu pertama pembangunan masjid Al Farabi, di hadiri Bupati dan beberapa pengurus Ika Ekamas dan kepala sekolah.
Sebelumnya juga dilaksanakan pembacaan doa dan tauziah oleh Ustad H Zamari. Tampak hadir di acara tersebut Bupati Hj Badingah, S.Sos., Widagdo, Edy Paraptono, M.Si, Kepala Sekolah SMA N 1, Taufiq Salyono, M.Pd., Kabid IKP Supriyanto, SE dan beberapa alumni Ika Ekamas yang tidak lebih dari 15 Orang.
sumber: gunungkidulkab.go.id